Mengartikanmu tak bisa sederhana
Seperti saat kau mengawali perjalanan ini
Hingga kini ku lelah dan berniat untuk mengakhiri
Kapan perjalanan ini bermula dan akan tamat
Tak jua aku
atau dia kan tahu
Sang Penguasa waktu ‘telah’ dan ‘akan’ duduk diam menjadi penentu
KepadaMu ku kabarkan bahwa diri ‘telah’ payah dan ‘akan’ goyah
Tolong beri aku pemandu
Agar kutak sesat jalan, aku harus berpegangan